LETANGMEDIA

Part I : Gugat isi Mata

Antara isi mata dan mata-mata dunia

Part I : Gugat isi Mata

By: FH/Feliks Hatam



Apa yang ada pada matamu
Ada apa dalam matamu.
Koernea matamu lain dari dunia ini.
Bukankah matamu dan mataku dicipatakan untuk hal yang sama.

Untuk melihat kekayaan dunia, untuk melihat ketulusan dunia, untuk melihat dinamika dunia.

Kita memang memiliki mata yang sama, kuakui cara kita melihat dunia tetaplah beda.

Melihat yang berbeda ataupun beberbeda cara melihat dunia adalah fajar dan pantas.
Asalkan jangan menggunakan matamu untuk memata-matai dunia. Atau matamu diguna-gunakan.
Jangan gunakan matamu untuk menghancurkan mata yang melihatmu.

Jangan gunaka matamu, untuk menjatuhkan mata yang tulus melihatmu.

Jangan gunakan matamu untuk menghancurkan keiklasan mata yang memandangmu.

Mata, bukanlah duri,
Jangalah ciptakan duri disela-sela matamu
Jangan ciptakan gelap dimatamu yang ingin bersinar bebas
Jangan ciptakan Perih di matamu.
Mata itu semakin indah, bila asli.

Mata itu, sungguh sangat Indah.
Bila hati berjanji untuk melumpuhkan segala hasrat duniawimu.

Mata melihat apa adanya,
Hati memahami apa adanya

Jangan membiarkan mata bertopeng
Jangan membiarkan mata melihat karena ada apanya.

Biarlah mata yang indah melihat dengan tulus tentang masa-masa yang pernah ada.
Birlah mata yang indah menuliskan hati tentang keiklasan dunia melihat senyumanmu.

Dimatamu, dimataku, dimata kita, dunia amat kaya dan pelik.
Biarkanlah mata itu melihat dengan benar, bukan beban oleh ilusi.

Trimalah Kata Tuhan, tetang mata yang indah itu.
Trimalah karya Tangan Tuhan tentan matamu, janganlah perpaling, apalagi memalingkan cara dunia untuk menentang karya Sang Pencipta.

Biarlah, yah,.Biarlah,,,Matamu dihiasi Oleh yang Kuasa. Bukan dikuasai oleh kekuatan dunia.
Atau katakanlah Pada Esa, Tuhan biarkan Mataku laun gunakan untuk menerangi hati dan dunia. Tuhan, janganlah biarkan mataku yang amat indah ini dipoles oleh dunia.

~~Refleksi di Siang Bolong yang terasa dingin~~
Part I : Gugat isi Mata Part I : Gugat isi Mata Reviewed by www.surya.com on April 09, 2018 Rating: 5

1 komentar:

VIEW

Diberdayakan oleh Blogger.